Informasi Seputar Seleksi PTN Untuk SNPB, SNBT, dan Ujian Mandiri

Bapak Menteri Nadiem Makarim menjelaskan bahwa transisi dari seleksi masuk PTN 2022 menuju 2023 dilakukan untuk mendorong pembelajaran di sekolah agar lebih mendalam, memfokuskan kemampuan penalaran dibanding dengan hafalan, meminimalisir diskriminasi siswa yang kurang mampu sehingga tercipta seleksi yang transparan dan terintegrasi dengan berbagai program studi.

Sistem Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Tahun 2023 sudah resmi diluncurkan dengan 3 jalur masuk ke PTN tahun 2023 yaitu Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan jalur Seleksi Mandiri. SNBP dan SNBT sudah disiapkan oleh Tim SNPMB, sedangkan untuk jalur Seleksi Mandiri dikelola sepenuhnya oleh PTN masing-masing. Alasan mengapa SNBP dan SNBT disiapkan oleh Tim SNPMB yaitu untuk keadilan dan juga kesetaraan bagi setiap siswa SMA/SMK/MA untuk masuk ke PTN.

SNBP dan SNBT sepenuhnya dipersiapkan oleh Tim SNPMB, sedangkan jalur Seleksi Mandiri dikelola sepenuhnya oleh PTN masing-masing. Alasan SNBP dan SNBT dihandel Tim SNPMB adalah demi keadilan dan kesetaraan bagi setiap siswa SMA/SMK/MA untuk masuk ke PTN.

3 Tahap Seleksi Masuk PTN

SNMPTN atau SNBP

Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) berganti menjadi Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP). Proses seleksi tersebut masih menggunakan prestasi atau nilai rapor, namun ada perubahan aturan yag berhubungan dengan komponen penilaian yaitu:

1. Minimal 50% rata-rata nilai rapor

Pada SNMPTN tahun sebelumnya kamu hanya mengandalkan nilai rapor mata pelajaran yang sesuai dengan ilmu program studi yang dipilih. Pada SNBP 2023, nilai rata-rata rapor seluruh mata pelajaran juga ikut untuk diperhitungkan, karena selama ini masih banyak mata pelajaran di luar program studi yang dipilih tidak dianggap penting, sehingga sistem belajar di sekolah dianggap kurang menyeluruh.

2. Maksimal 50% komponen penggali minat dan bakat

Kompenen penggali minat terdiri dari sejumlah aspek penting, yaitu nilai rapor dari maksimal dua mata pelajaran pendukung untuk setiap program studi yang dituju, prestasi, serta portofolio untuk program studi seni dan olahraga. Perlu kamu tahu, komposisi dari bobot penilaian SNBP bisa diatur oleh masing-masing PTN dengan total presentase 100%. Contohnya pada Universitas A untuk menetapkan 60% rata-rata nilai rapor secara keseluruhan dan 40% dari minat bakat. Di sisi lain untuk Universitas B menetapkan 70% rata-rata rapor secara keseluruhan dan juga 30% minat bakat. 

3. Boleh Lintas Jurusan

SNBP 2023 memperbolehkan siswa untuk bisa memilih program studi yang sesuai dengan keinginan masing-masing tanpa dibatasi dengan rumpun ilmu yang dipelajari di sekolah.

UTBK atau SNBT

Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang saat ini berganti nama menjadi Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT), perbedaanya terletak pada materi ujian, biaya, pilihan program untuk studi dan juga perguruan tinggi.

a. Materi SNBT Berupa Tes Skolastik

UTBK sebelumnya diharuskan untuk mengerjakan TKA dan TPS, pada SNBT tahun 2023 kamu hanya perlu untuk mengerjakan 4 macam tes, yaitu diantaranya Potensi Kognitif, Penalaran Matematika, Literasi dalam Bahasa Indonesia, dan Literasi dalam Bahasa Inggris. 

b. Biaya Ujian

Biaya UTBK/SNBT berlaku sama untuk setiap peserta yaitu sebesar Rp200.000. Mekanisme pembayaran akan diumumkan lebih lanjut oleh BPPP SNPMB.

c. Pilihan Program Studi dan Perguruan Tinggi 

Peserta UTBK/SNBT 2023 diperbolehkan lintas jurusan dari IPA ke IPS maupun sebaliknya, peserta bisa memilih program studi jenjang Vokasi, Sarjana Terapan, maupun Sarjana. Pilihan kampus tidak hanya untuk universitas dan politeknsik, namun juga berlaku untuk PTKIN.

Ujian Mandiri

Selain seleksi SNBP dan SNBT, kemendikbud juga mengeluarkan aturan yang baru membahas mengenai pelaksanaan Ujian Mandiri di PTN. Aturan tersebut dibuat agar dari sistem penyelenggaraan seleksi mandiri menjadi lebih adil dan juga transparan.

Sebelum Pelaksanaan Ujian Mandiri

Dari setiap perguruan tinggi negeri wajib untuk menginformasikan pada masyarakat minimal 4 hal ini, yaitu diantaranya:

  • Kuota mahasiswa yang diterima dalam program studi atau fakultas.
  • Metode penelitian (tes secara mandiri, kerjasama tes dengan melalui konsorsium perguruan tinggi, nilai SNBT, dan metode lain yang diperlukan).
  • Metode dalam penentuan dan juga besaran biaya kuliah yang dibebankan pada mahasiswa jalur mandiri.
  • Jika terdapat pelanggaran terhadap peraturan seleksi, baik calon mahasiswa maupun masyarakat bisa melaporkan kepada pihak berwajib disertai dengan bukti.

Sesudah Pelaksanaan Jalur Mandiri

Setelah selesai masa seleksi mandiri, maka masing-masing PTN wajib untuk mengumumkan hal berikut:

  • Jumlah peserta seleksi yang lulus seleksi dan sisa kuota yang belum terisi
  • Masa sanggah selama 5 hari kerja setelah pengumuman hasil seleksi
  • Tata Cara dalam penyanggahan hasil seleksi
  • Jika ada pelanggaran aturan
  • Tata cara penyanggahan hasil seleksi.

  • Apabila ada pelanggaran peraturan seleksi, baik calon mahasiswa maupun masyarakat bisa melaporkannya melalui kanal whistleblowing system Inspektorat Jenderal Kementerian disertai bukti.

Wujudkan mimpimu masuk PTN favorit bersama Sang Juara School!

Layanan yang kami berikan:

  • Konsultasi
  • Pendaftaran universitas
  • Kelas seleksi PTN
  • Kelas bahasa
  • Kelas SNBT

Program Bimbingan Persiapan Seleksi PTN ada disini https://sangjuaraschool.com/snbt/

———————————–⠀
SANG JUARA SCHOOL
———————————–

Konfirmasi pendaftaran dan Info lebih detail
Admin Kursus Bahasa: 0857 3041 4051

Alamat Kantor Pusat : Jl Sutorejo Prima Utara PY 12/6A Mulyorejo Surabaya

https://sangjuaraschool.com/

Follow instagram kami
@sangjuaraschool
@studyabroad.sjs

Sang Juara School / PT. Juara Edukasi Muda

Referensi

https://sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ptn_sn.php?ptn=333

Nograhany Widhi Koesmawardhani. 2023. Lengkap! Semua Informasi tentang Seleksi Masuk PTN 2023.https://www.detik.com/edu/seleksi-masuk-pt/d-6440348/lengkap-semua-informasi-tentang-seleksi-masuk-ptn-2023. Diakses tanggal 25 Maret 2023.  https://indonesiabaik.id/infografis/aturan-baru-seleksi-masuk-kuliah-bagi-calon-mahasiswa-2023 2023. 9 Macam – Macam Jalur Masuk Perguruan Tinggi Negeri 2023. https://www.btwedutech.com/blog/macam-macam-jalur-masuk-perguruan-tinggi-negeri/. Diakses tanggal 25 Maret 2023. Brain Academy. 2022. Info Perubahan Seleksi Masuk PTN untuk SNMPTN, SBMPTN, & Seleksi Mandiri. https://www.brainacademy.id/blog/info-perubahan-seleksi-masuk-ptn-untuk-snmptn-sbmptn-seleksi-mandiri. Diakses tanggal 25 Maret 2023.

Leave a Reply